Agustus, Serapan Anggaran KPU Karanganyar capai 74 %

Satuan kerja KPU kab. Karanganyar dalam rangka Focus Group Discussion dan Konsultasi Satker di Lingkup KPPN Sragen dlm rangka pelaksanaan dan penyerapan anggaran yang mendukung pecapaian program pemerintah TA.2015, Sragen (15-09-2015)

Satuan kerja KPU kab. Karanganyar dalam rangka Focus Group Discussion dan Konsultasi Satker di Lingkup KPPN Sragen dlm rangka pelaksanaan dan penyerapan anggaran yang mendukung pecapaian program pemerintah TA.2015, Sragen (15-09-2015)
SRAGEN-Hal ini disampaikan KPU Karanganyar dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dan Konsultasi dengan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sragen, selasa (15/9/2015). “Serapan anggaran KPU Karanganyar sudah mencapai 74%,” ujar Sumardi, Kepala subbagian Keuangan Umum dan Logistik KPU Kabupaten Karanganyar.
Serapan anggaran tersebut mendapat apresiasi dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Perbendaharaan Kantor Wilayah Jawa Tengah.”Prosentase serapan KPU Karanganyar cukup tinggi dilingkup kerja KPPN Sragen”, terang Murni selaku perwakilkan Ditjen Perbendaharaan Jawa Tengah. Hal ini berbeda dengan serapan anggaran di Jawa Tengah yang masih rendah. Menurut Murni, Serapan anggaran per 7 September 2015 di Wilayah Jawa Tengah yang baru mencapai 36,39%.
Dengan serapan yang cukup tinggi tersebut, Murni menyarankan agar belanja Pegawai diperhitungkan secara cermat agar sampai akhir tahun pagunya tidak minus.
Menanggapi hal itu, KPU Karanganyar menyampaikan langkah-langkah terkait pelaksanaan dan percepatan penyerapan anggaran.” Kami telah mengusulkan kepada Sekretariat Jenderal KPU melalui KPU Propinsi Jawa Tengah tentang estimasi belanja Pegawai tahun anggaran 2015″, jelas Sumardi.
Kegiatan FGD berlangsung di aula KPPN Sragen diikuti oleh 37 satuan kerja(satker) dilingkup kerja KPPN Sragen serta dihadiri oleh DitJen Perbendaharaan Kantor Wilayah Jawa Tengah. (Smd,inisial_1)